-->
24/7 Support number +62-717-9107-104 +62-813-600-888-99

Pulau Putri - Kabupaten Bangka

Pulau Putri termasuk salah satu dari sekian banyak yang ada di provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Disebut Pulau Putri menurut cerita dari mulut ke mulut karena dulu sering ada penampakan sosok wanita/gadis di sana.
berlokasi di Pantai Penyusuk, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka menjadi primadona wisata Bangka.
Namun demikian pulau yang terletak di bagian ujung Pulau Bangka ini sepertinya memang tidak berpenghuni.
Dengan pasir pantai yang putih, air laut yang jernih disertai batu-batuan besar di sekelilingnya membuat pulau ini menjadi tempat wisata yang sangat menarik.
Banyak orang mengatakan tidak kecewa setelah jauh-jauh ke sini sebab terasa sangat alami back to nature.


IMG_20151225_190531
ditumbuhi pepohonan dan batu-batu karang yang kokoh dan menghitam dan bibir pantainya ditumbuhi terumbu karang
Untuk mencapai Pulau Putri butuh pengorbanan. Begitu mendarat di Bandara Depati Amir di kota Pangkalpinang, setidaknya harus menempuh perjalanan darat dengan kendaraan kurang lebih 2 jam perjalanan ke arah kota Belinyu.
Maka ada baiknya anda datang pagi-pagi sekitar jam 6 setelah sarapan baru berangkat ke arah kota Belinyu.
Jangan terlalu siang sebab di pantai suhu udaranya terlalu panas.
Perjalanan dari Belinyu ke Pantai Penyusuk sebenarnya tidak terlalu jauh.
Tetapi karena akses jalan yang kecil dan tidak adanya petunjuk arah, butuh waktu lebih kurang 20 menit untuk menuju pantai ini.
Sesampainya di Penyusuk, anda akan disambut dengan ‘Ojek Perahu’ yang ada di pinggir pantai.
Dengan harga Rp 20 ribu anda diantarkan ke Pulau tujuan di sekitar penyusuk. Dari Penyusuk ke Pulau Putri hanya membutuhkan waktu 15 menit jika cuaca bagus.
Hamparan pasir putih dan air laut yang jernih semua ini membuat anda merasa ingin segera turun dan mandi bersama ikan-ikan yang begitu bersahabat.


10
Hamparan pasir putih dan air laut yang jernih
Mandi di pantai memang menjadi pilihan yang tepat. Matahari yang bersahabat menemani siang kami di Pulau Putri waktu itu.
Selain berenang, kami juga mengelilingi pulau tersebut.
Satu hal yang menarik, ketika anda tiba di Pulau ini, anda akan diberikan sebuah karung plastik untuk menampung sampah-sampah yang anda bawa untuk mengantisipasi agar tidak membuang sampah sembarangan guna menjaga kebersihan lingkungan pulau ini.
Pulau Putri  ini sangat cocok untuk berfoto-foto saat sedang melakukan wisata Bangka tour karena pemandangan pantai, pasir, dan air lautnya yang sangat indah dan menawan.
Anda juga bisa datang untuk menyalurkan hobi memancing Anda di pulau kecil yang menjadi salah satu pesona Bangka ini, bawalah peralatan memancing serta perbekalan makanan yang cukup.
Selain itu, Anda bisa melakukan kegiatan snorkling di sini, kondisi karang laut yang sangat cantik ini menarik orang untuk datang berkunjung dan berenang bersama keluarga dan teman – teman mereka.


IMG_20151225_190336
kondisi karang laut yang sangat cantik
Selain Pulau Putri, ada lagi salah satu pulau – pulau eksotik nan cantik di pulau Bangka yang wajib dikunjungi yaitu Pulau Lampu yang terletak tepat disamping Pulau Putri.
Ingat bawalah pakain renang, karena tidak menutup kemungkinan anda akan berenang
Di Pulau Lampu ini terdapat sebuah bangunan mercusuar yang berdiri menjulang tinggi terlihat dari kejauhan.
Keindahan pantai di Pulau Lampu ini hampir sama dengan Pulau Putri yaitu banyak batu – batu granit, pasir putih, air laut yang jernih dan berwana terang sangat memanjakan mata Kami.

Hubungi Kami

RESERVASI SEKARANG

Call / Message / WhatsApp :
+62 - 813 -600 - 88899
Email : kebabelyuk@gmail.com